HARDIKNAS di kota Tomohon - Pawai 1 - 2 Mei 2013




Sudah menjadi agenda rutin dan juga “tradisi” di Kota Tomohon, bahwa setiap tahun ada pawai untuk merayakan tanggal 2 Mei sebagai Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Setiap sekolah mulai dari PAUD (Pendidikan anak usia dini), TK, SD, SMP dan SMA ikut serta dalam pawai atau gerak jalan dengan menampilkan yang terbaik.



Pawai yang berlangsung selama dua hari ini, dibagi dengan hari pertama (1 Mei 2013) untuk PAUD, TK sampai SD kelas 3, dimulai dari Kompleks gereja Katedral Hati Kudus atau SD Santa Clara dan melewati jalan raya pusat kota Tomohon sampai di depan Bank Sulut/KFC.

Sedangkan pada hari ke-2  (2 Mei 2013) dari kelas 4 SD sampai tingkat SMA. Dimulai dari Stadion yang berlokasi di Walian setelah terlebih dahulu dimulai dengan rangkaian upacara bendera.
Tapi berbeda dengan hari pertama yang cuacanya cerah, pada hari kedua para peserta harus berjalan dengan kondisi basah kuyup karena lebatnya hujan. Beberapa anak walaupun dengan kondisi menahan dingin mereka tetap terlihat bersemangat ketika berparade. 





Komentar

Top 10 articles

7 Top destinasi epic buat healing di Bedugul Bali

Transit di Changi, Free Singapore tour!

Berani untuk bermimpi!

IDE HEBAT!

Kayabuki no Sato: a hidden gem in Kyoto, Osaka!

About me

Transit di Changi Airport Singapore; Daftar tips untuk pejuang gratisan

Daftar 6 objek wisata alam terpopuler di kota Tomohon

Let's think out of the box!

Legenda karate, jurus bangau diatas karang (Shotokan kata Gankaku)