Tol layang Cawang - Tanjung Priok, Jakarta Utara

Proyek jalan tol layang Cawang - Tanjung Priuk
Proyek jalan tol Cawang-Tanjung Priuk

Setiap tahun kalo ke Jakarta, saya selalu ke Tanjung Priuk untuk menjenguk keluarga disana. Otomatis perkembangan dan perubahan di Tanjung Priok sangat terasa dari waktu ke waktu khususnya mengenai transportasi dan keadaan jalan.

Sekarang Tanjung Priuk sudah lebih baik lagi lalu-lintasnya. Apalagi dengan dibangunnya tol layang Cawang-Tanjung Priuk.

Mega proyek jalan tol layang Cawang - Tanjung Priok di Jakarta Utara memiliki panjang 15,66 km ini mulai dibangun pada pertengahan tahun 1987 di era orde baru masa pemerintahan Presiden ke-2 RI, Soeharto.

Tujuan proyek jalan ini adalah untuk mengurangi kemacetan lalu lintas yang semakin padat dari tahun ke tahun. Proyek tol layang ini selesai di bangun pada tahun 1990 dan jadi salah satu kebanggan Indonesia karena merupakan jalan layang pertama terlebar didunia dimasa itu.

Presiden Soeharto meresmikan operasional jalan layang tol Cawang-Priok pada tanggal 9 Maret 1990 dilakukan di pintu gerbang Plumpang, Jakarta Utara. Kemudian, di era pemerintahan presiden Joko widodo (Jokowi) dibangunlah jalan tol layang Jakarta - Cikampek (Japek) II elevated yang kini tercatat menjadi jalan tol layang terpanjang di Indonesia saat ini. Panjang jalan tol layang ini mencapai 36,4 kilometer. Sekarang, jalan tol layang Cawang- Priok ini menjadi jalan tol layang kedua terpanjang di Indonesia dan diberi nama Jalan Ir. Wiyoto Wiyono MSc yang merupakan seorang teknisi pembangunan jalan yang meninggal saat melaksanakan tugasnya waktu itu. Pembangunannya menghabiskan dana sebesar Rp 291 miliar, yang dibangun selama 776 hari dari yang direncanakan 1.000 hari kerja. Pelaksana proyeknya PT Citra Marga Nusaphala Persada dengan dirutnya Siti Hardiyanti Rukmana yang adalah putri dari presiden Soeharto.
Usia pakai jalan ini diperkirakan 40 tahun dan bisa lebih lama bila tidak terjadi kerusakan akibat gempa.
Jalan tol ini sebenarnya adalah flyover yang ditinggikan. Di link selatan Jakarta Utara menjadi titik temu untuk 3 jalan tol di Cawang Interchange. Ketiga jalan raya Jagorawi Highway, yang merupakan pintu gerbang utama dari Jakarta ke selatan Jawa Barat. Jakarta - Cikampek jalan raya menuju ke Timur, Barat dan Selatan Arc pergi ke utara Jakarta terkait dengan Soekarno - Hatta International Airport. Bagaimana menurut kamu? silahkan berikan pendapat kamu dikolom komentarnya ya.

Sumber; diolah dari berbagai sumber

Tonton suasana perjalanan saya di chanel ini;

Visit and join me on;

Komentar

Top 10 articles

Transit di Changi, Free Singapore tour!

7 Top destinasi epic buat healing di Bedugul Bali

Daftar 6 objek wisata alam terpopuler di kota Tomohon

Harukas 300, gedung tertinggi di Jepang

Transit di Changi Airport Singapore; Daftar tips untuk pejuang gratisan

Kayabuki no Sato: a hidden gem in Kyoto, Osaka!

Daftar 10 Hobby menghasilkan uang

About me

3 langkah meraih impian

Let's think out of the box!