Daftar makanan super ini harus anda tahu untuk diet sukses
Mendapatkan berat badan ideal adalah dambaan setiap orang,
bukan saja untuk alasan kesehatan tapi juga untuk penampilan, kebugaran tubuh dalam
beraktifitas dan juga untuk kepercayaan diri dalam pergaulan sehari-hari.
Namun seiring dengan berjalannya waktu, terjadi perubahan
gaya hidup dan pola makan yang salah yang menyebabkan seseorang lebih banyak
mengkonsumsi jenis makanan tidak sehat dan kurang aktifitas fisik untuk
membakar lemak tubuh.
Disini bukan makannya yang dipermasalahkan tapi apa yang
anda makan yang jadi masalahnya. Mengetahui kandungan nutrisi dari apa yang
dimakan sangat penting untuk berhasil menurunkan berat badan anda dengan cepat.
Berikut daftar makanan sehat rendah kalori yang sebaiknya
anda tahu karena dapat membantu program diet anda untuk pembakaran lemak tubuh.
1.
Dada
ayam
Dari semua
bagian tubuh ayam, dada ayam termasuk menu favorit bagi banyak orang termasuk
penulis. Selain lezat, dada ayam ternyata termasuk menu sehat juga karena kandungan
lemak dada ayam yang tergolong rendah dibandingkan bagian kulit dan paha ayam.
Mengkonsumsi dada ayam dapat membakar lemak dan membantu metabolisme tubuh anda. Metabolisme adalah semua proses kimiawi yang terjadi dalam tubuh makhluk hidup atau bahasa singkatnya proses tubuh untuk mendapatkan energy.
Mengkonsumsi dada ayam dapat membakar lemak dan membantu metabolisme tubuh anda. Metabolisme adalah semua proses kimiawi yang terjadi dalam tubuh makhluk hidup atau bahasa singkatnya proses tubuh untuk mendapatkan energy.
Cobalah
konsumsi menu baru dengan beberapa irisan dada ayam yang dicampurkan dengan
salad yang terdiri dari kentang, sayuran hijau dan buah.
2. Ikan tuna dan salmon
ikan sumber protein |
Indonesia adalah negara penghasil tuna terbesar di dunia, jadi tidaklah sulit untuk mendapatkan makanan sehat jenis ikan yang satu ini. Anda bisa membelinya di pasar lokal atau di supermarket terdekat, baik yang sudah dalam kemasan kaleng ataupun yang masih segar. Demikian juga dengan ikan salmon, sekarang sudah mudah didapatkan di berbagai supermarket.
Selain sebagai sumber protein, vitamin
B12 dan vitamin D, Ikan tuna juga mengandung nutrisi selenium yang akan
meningkatkan tiroid dan membantu pembakaran lemak tubuh anda. Protein adalah nutrisi yang sangat penting untuk pembentukan sel-sel baru terutama otot agar anda tetap bugar dan terlihat atletis. Anda bisa juga mengganti dengan jenis ikan lain sebagai sumber protein anda.
Meskipun memiliki lemak namun anda tidak perlu khawatir karena kandungan lemak di ikan adalah jenis lemak baik untuk kesehatan (omega 3). Nah, biar mulut anda
tidak bosan atau jenuh, jadikan ikan tuna ini sebagai salah satu variasi menu
diet anda.
Telur
termasuk jenis makanan yang mudah didapat, murah harganya serta bergizi dan
baik untuk mereka yang sedang menjalankan program diet menurunkan berat badan.
Cara masaknya juga gampang, hanya dengan merebus atau dikukus saja asal jangan
yang digoreng kita sudah bisa menikmatinya.
Telur
memiliki kandungan protein tinggi namun rendah kalori, Kandungan gizi dalam
satu butir telur terdiri dari berbagai macam vitamin seperti vitamin A, vitamin
B2, vitamin B5, vitamin B12,vitamin D, vitamin E, vitamin K, vitamin B6, asam
folat, kalsium, dan seng. Tidak heran
telur adalah salah satu menu wajib bagi atlet binaraga karena kandungan
proteinnya yang tinggi untuk pembentukkan otot.
Telur
memang bergizi dan baik namun khusus untuk penderita diabetes, jantung dan
orang yang susah mengontrol kadar kolesterol sebaiknya membatasi dengan
mengkonsumsi satu butir bagian putih telurnya saja dan jangan setiap hari.
4. Kacang-kacangan
Tubuh kita
memerlukan waktu yang relative agak lama untuk mencerna jenis makanan yang satu
ini. Karenanya metabolisme tubuh kita tinggi untuk membantu pembakaran lemak
lebih cepat. Dari berbagai jenis kacang-kacangan
seperti kacang tanah, kacang merah atau brenebon, kacang kedelai, kacang hitam,
kacang polong, kacang almond dan lain-lain kita dapat memperoleh nutrisi
lengkap seperti protein, mineral, serat, karbohidrat kompleks, berbagai macam
vitamin, lemak tak jenuh dan ternyata anti oksidan juga loh.
Manfaat lain
dari mengkonsumsi kacang adalah menurunkan kolesterol, mengendalikan kadar
lemak darah dan memperkuat insulin. Insulin adalah hormon yang dihasilkan oleh pankreas
untuk mengatur keseimbangan gula (glukosa) darah.
Terkadang saat
malam, kita ingin ngemil apalagi saat nonton bareng, nah anda bisa mengganti
camilan atau snack dengan jenis camilan sehat ini. Semangkok sup kacang brenebon
panas atau camilan kacang panggang dapat anda nikmati juga sebelum tidur untuk
menghilangkan rasa lapar anda.
5. Beras merah
Anda bisa
menjadikan nasi merah sebagai makanan alternative pengganti nasi putih untuk
diet sehat. Perbandingannya adalah karena nasi merah memiliki kandungan serat
yang lebih tinggi yang membuat anda lebih cepat kenyang, lebih bernutrisi dan
kalorinya yang lebih rendah dibandingkan nasi putih.
Juga bila
anda mengkonsumsi nasi merah secara teratur dapat mengontrol kadar gula darah
lebih rendah dibandingkan dengan makan nasi putih setiap hari. Jadi secara
langsung akan berpengaruh dan membantu program diet untuk menurunkan berat
badan anda. Selain itu nasi merah juga mengandung vitamin B yang bermanfaat
untuk menjaga kesehatan kulit dan rambut.
6. Salad Kentang
Kentang sering
dijadikan makanan pengganti nasi untuk orang yang melakukan diet turun berat
badan. Keunikan rasanya yang mampu menyatu dengan jenis makanan lain membuat
kentang sebagai salah satu makanan popular bagi banyak orang termasuk
anak-anak.
Selain lezat, kentang kaya akan nutrisi yang baik untuk tubuh kita,
seperti kalium, vitamin, kalsium dan lain-lain.
Manfaat kentang
untuk diet sehat adalah kentang merupakan jenis makanan yang mengandung serat
sehingga mampu menekan nafsu makan anda. Karena setelah mengkonsumsi kentang, anda
akan merasa kenyang lebih lama. Kandungan serat di kentang akan memperlancar
pencernaan anda sehingga dapat mencegah
sembelit.
fresh salad |
Cara terbaik mengkonsumsi kentang adalah ;
Pertama makan
dengan kulitnya. Karena didalam kulit kentang terdapat serat yang akan membantu
tubuh anda mengendalikan nafsu makan dan memperlancar pencernaan anda.
Kedua,
Dinginkan dahulu kentangnya sebelum anda makan, misalnya dibuatkan jadi salad
yang dapat ditambahkan sayuran, ikan tuna atau irisan daging dada ayam, buah segar dan campurkan lemak sehat seperti minyak
zaitun atau minyak kanola.
Minyak zaitun
dan minyak kanola memiliki asam lemak tak jenuh yang membantu tubuh mencairkan
lemak perut dan membuat anda merasa cepat kenyang dan mencegah naiknya gula
darah. Jadi sekarang anda bisa coba membuat salad kentang dengan minyak zaitun
atau minyak kanola. Supaya lebih okay dan manjur anda bisa tambahkan sedikit
cuka ke salad kentang anda
7. Tahu dan Tempe
Tahu dan tempe
adalah sama-sama makanan olahan dari kacang kedelai yang merupakan salah satu
makanan merakyat khas Indonesia karena murah meriah dan mudah didapat. Tapi
meskipun bahan dasarnya sama yakni kacang kedelai, bila dibandingkan dengan
tahu, ternyata kandungan nutrisi tempe lebih banyak seperti jumlah serat,
kalori, lemak, karbohidrat, dan protein.
Namun demikian keduanya sama-sama jenis
makanan yang sangat baik dan direkomendasikan untuk dikonsumsi oleh mereka yang lagi diet menurunkan
berat badan lewat pola makan sehat.
Tahu dan tempe
memiliki kandungan kalori dan lemak yang rendah bila anda tidak makan yang
digoreng. Cukup dengan olahan yang ditumis, dipanggang,dipepes, dikukus
khasiatnya sudah mantap dan rasanyapun tetap enak.
8. Ubi jalar
Rasanya gurih dan enak, kita
pasti pernah makan ubi jalar dan mungkin ini adalah salah satu makanan favorit
anda. Ubi jalar termasuk makanan yang rendah kalori namun kaya serat,
mengandung gula alami dan karotenoid yang dapat mengontrol gula darah anda.
Mengkonsumsi ubi jalar juga akan membantu
menjaga kesehatan usus anda, karena kandungan prebiotik yang ada di ubi jalar
ini. seperti FOS (Frukto Oligosakarida), inulin, dan
raffinosa. Ketiga kandungan prebiotik tersebut akan dicerna oleh mikroflora
usus yang baik, dan hasil cerna itulah yang akan menjaga kesehatan sel usus
anda.
9. Bunga kol dan brokoli
9. Bunga kol dan brokoli
Bunga kol, sayuran antioksidan |
Serupa tapi tak sama, bentuk sayuran brokoli dan bunga kol sekilas sama tapi warnanya saja yang berbeda. Brokoli berwarna hijau dan bunga kol berwarna putih. Namun keduanya termasuk golongan sayur kubis-kubisan.
Brokoli dan bunga kol adalah sayuran hijau bernutrisi tinggi yang bermanfaat sebagai makanan pembangkit tenaga tanpa lemak dan antioksidan alami yang dapat menangkal radikal bebas yang merusak sel-sel tubuh manusia, menjaga kesehatan jantung dan anti kanker.
Makanan ini cocok menjadi salah satu menu sehat wajib anda supaya sukses menurunkan berat badan. Setiap sayur brokoli dan bunga kol mengandung berbagai macam vitamin dan serat tinggi sehingga baik untuk pencernaan namun rendah kalori. Untuk mendapatkan nutrisi maksimal sebaiknya jangan terlalu lama ketika memasak sayuran ini.
Selamat mencoba dan good luck!
- Begini caranya supaya diet Sukses |
- Daftar minuman yang menggagalkan diet anda |
Cari artikel inspirasi? |
Komentar
Posting Komentar