Kejurprov karate intern Lemkari Sulut, semester - 1 tahun 2018 di Tomohon, Sukses!
Kota Tomohon, 12-13 Mei 2018;
Speed dan power sudah tidak seperti dulu memang, karena faktor usia yang rata- rate sudah diatas 35 tahun. Namun untuk memeriahkan kejuaraan karate dan memberikan semangat kepada para kohai sebagai atlet muda Lemkari Sulut, maka para pelatihpun turun matras dan menunjukkan kemampuannya dalam kategori kata dan kumite.
Sambutan dari John Rumate, ketua Pengcab Lemkari Tomohon |
Sebagai tuan rumah dan pelaksana kejuaraan karate intern Lemkari Sulut ini, sayapun turu ambil bagian walau sudah lama tak latihan fisik untuk persiapan mengikuti pertandingan ini.
Dalam kejuaraan intern perguruan Lemkari antar master Sulut ini, setiap peserta wajib membawakan kata dasar/ kata heian dalam Kejurprov Lemkari Sulut 2018.
Berlokasi di Kantor Geothermal Pertamina Lahendong di kota Tomohon, kejuaraan Lemkari Sulut ini sukses terlaksana dari tanggal 12-13 Mei 2018 dan didukung sepenuhnya oleh Pertamina Tomohon dimana GM Pertamina Salvius Patangke adalah juga seorang karateka Lemkari sabuk hitam.
Kejurprov Lemkari Sulut adalah agenda rutin pengprov untuk menjadi ajang pembinaan dan penjaringan para atlet karate Lemkari untuk dapat meningkatkan prestasi baik tingkat daerah hingga nasional. Pertandingan dikelas kata antar master ini adalah bagian dari upaya para pelatih Lemkari Sulut untuk memotivasi atau menginspirasi para atlet muda untuk terus berlatih, jaga sportifitas, persahabatan dan semangat kekeluargaan dalam menekuni olahraga beladiri karate ini. Para peserta diwajibkan memainkan Shotokan kata (Heian) dibabak penyisihan seperti Heian Shodan, Heian Nidan, Heian Sandan, Heian Yondan dan Heian Godan yang merupakan kata dasar dari aliran Shotokan. Baru di babak final, kontestan diwajibkan untuk memainkan kata pilihan seperti Jion, Unsu, Goju shihosho, Kankudai dan lain-lain.Tautan untuk tonton video antar master di youtube |
Pelatihan wasit Juri
Lemkari Lembaga Karate-do Indonesia atau lemkari beraliran Shotokan adalah salah satu perguruan karate tertua dan terbesar di Indonesia yang memiliki dojo atau tempat latihan di seluruh propinsi, baik kota hingga pedesaan. Untuk yang mau belajar karate silahkan hubungi kami lewat kolom komentar, kami ada diseluruh propinsi dan daerah di Indonesia. Semoga bermanfaat, Ossu!
Mau belajar karate? silahkan visit Youtube channel ini;
- Cara melatih pukulan karate
- Cara melatih tangkisan karate
- Cara melatih tendangan karate
- Cara pemanasan dalam #latihankarate / taiso
Komentar
Posting Komentar