Cara melatih tendangan karate (mae geri) untuk pemula

Sekalipun terlihat mudah namun teknik tendangan karate ini memiliki dampak yang luar biasa bila dilakukan dengan cara yang benar dan tepat.

Mae geri atau tendangan kedepan adalah teknik tendangan pertama yang diajarkan dalam karate. Sedangkan untuk target tendangannya adalah bagian tengah (chudan geri) dimana sasarannya adalah perut dan dada, serta bagian atas (jodan geri) dimana sasarannya adalah bagian leher/tenggorokan dan kepala. Istilah yang sering dipakai di tempat latihan (dojo) untuk teknik tendangan ini adalah; Mae geri chudan ( tendangan kedepan bagian tengah) Mae geri jodan (tendangan kedepan bagian atas) Seorang karateka yang menguasai teknik tendangan ini, biasanya juga akan mampu mengantisipasi bila diserang dengan teknik tendangan maegeri bahkan bisa sekaligus mengcounter balik ke lawannya. Untuk detailnya silahkan tonton videonya di channel youtube di bawah.
Ini adalah sebagai referensi atau pengenalan karate bagi yang berminat untuk belajar karate dari dasar hingga mahir. Metode latihan beladiri karate sangat mudah dipahami karena diajarkan dengan praktis dan materinya berdasarkan kurikulum sesuai dengan tingkatan sabuk. Karena itu Karate sudah menjadi olahraga prestasi yang bisa dipelajari oleh semua kalangan mulai dari anak-anak hingga dewasa. Dalam praktek melatih tendangan maegeri, materi yang akan dipelajari oleh karateka pemula dimulai dari bentuk dasar (kihon) diantaranya; Posisi kaki/kuda-kuda (dachi); - Heiko dachi - zenkutsu dachi - Kiba dachi Teknik menendang; - Koshi; menggunakan bagian depan telapak kaki atau bagian bawah jempol kaki. - Gerakan pinggang mengikuti irama tendangan - posisi tangan saat menendang - tenaga, kecepatan dan kelenturan - sasaran


Seri belajar karate ini adalah metode praktis belajar beladiri untuk pemula baik anak usia dini hingga dewasa. Dapat dijadikan referensi dalam berlatih karate sendiri dirumah ataupun di tempat latihan/dojo
Ada banyak cara dan variable untuk melatih tendangan karate, namun dalam video ini berusaha disajikan secara bertahap agar mudah diikuti dan untuk memotivasi bagi para karateka dan mereka yang berminat untuk belajar olah raga beladiri karate asal Jepang ini.
Karate untuk pemula
Mengenal karate sejak dini membentuk mental dan karaktek anak
Dojo dan pelatih Untuk mencapai hasil maksimal dibutuhkan kemauan dan disiplin dari para karateka. Ketekunan berlatih disertai semangat akan memberikan hasil yang pasti lebih baik. Supaya lebih mudah dan cepat memahami teknik beladiri tangan kosong ini, disarankan mendapatkan bimbingan langsung dari pelatih karate dengan bergabung di dojo karate terdekat. Manfaat belajar karate Belajar karate sangat baik bagi anak-anak hingga dewasa, karena bukan hanya melatih tubuh tapi juga melatih mental dan karakter positif dari karateka. Dengan disiplin dan ketekunan latihan, karateka akan belajar tentang kerendahan hati, semangat untuk tidak mudah menyerah lewat kompetisi yang sehat dan sikap saling menghormati satu sama lain.
Belajar tendangan karate
belajar split untuk kelenturan

LEMKARI Lembaga Karate-do Indonesia atau #lemkari beraliran Shotokan adalah salah satu perguruan karate tertua dan terbesar di Indonesia yang memiliki dojo atau tempat latihan di seluruh propinsi, baik kota hingga pedesaan. Untuk yang mau belajar karate silahkan hubungi kami lewat kolom komentar, kami ada diseluruh propinsi dan daerah di Indonesia. Dipersilahkan juga untuk para pelatih dan karateka tak terkecuali, memberikan info dojo nya dengan contact person dikolom komentar agar bisa dihubungi oleh mereka yang berminat belajar karate. Semoga bermanfaat, Ossu!

Untuk video seri belajar karate silahkan visit ke;
- Cara melatih pukulan karate - Cara melatih tangkisan karate - Cara melatih tendangan karate - Cara pemanasan dalam #latihankarate / taiso
Kunjungi dan gabung di sini;

Komentar

Top 10 articles

Transit di Changi, Free Singapore tour!

7 Top destinasi epic buat healing di Bedugul Bali

Daftar 6 objek wisata alam terpopuler di kota Tomohon

Harukas 300, gedung tertinggi di Jepang

About me

Transit di Changi Airport Singapore; Daftar tips untuk pejuang gratisan

Kayabuki no Sato: a hidden gem in Kyoto, Osaka!

IDE HEBAT!

Lumba-lumba di pantai Malalayang Manado

3 langkah meraih impian